Museum ini sengaja dirancang untuk menonjolkan keindahan dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dari berbagai macam perkakas yang digunakan oleh masyarakat Sunda, di mulai dari berbagai jenis alat pertanian, berburu sampai untuk perang.
Ketika kamu berkunjung ke dalam Museum Bumi Pakarang Susuhunan, kamu akan melihat sekitar koleksi 4000-an keris, kujang, dan pakarang (perkakas) warisan budaya Indonesia yang tertata dengan rapih, apik, dan juga menarik di sekeliling museum.
Baca Juga:
Museum Of The Future di Dubai Salah Satu Terindah di Dunia
Museum Bumi Pakarang Sasuhunan dapat kamu kunjungi setiap hari senin-kamis pada pukul 10.00- 20.00, yang berada di Jalan Pirus Galuh I No 5, Kota Bandung.
Museum Virajati
Baca Juga:
Museum TNI AL 'Jalesveva Jayamahe' Dibuka untuk Umum, Ungkap Kejayaan Maritim Indonesia
Museum Virajati adalah museum khusus yang berada di bawah sekolah Komando Angkatan Darat. Museum ini dibangun untuk mengabadikan dan mengembangkan peranan serta hasil-hasil perjuangan Seskoad, juga berfungsi sebagai sarana edukasi dan rekreasi serta diharapkan dapat memotivasi generasi mendatang. Ketika kamu berkunjung ke Museum Virajati , kamu akan menemukan 400 koleksi Museum Vira Jati Seskoad yang didalamnya terdapat jenis historika, keramologika, dan seni rupa. Koleksi yang dimiliki oleh museum ini semuanya berjumlah 400 koleksi.
Museum ini dibuka pada pukul 08.00-15.00 pada hari Senin hingga Jumat, di dalam kompleks Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat, Jalan Gatot Subroto no. 96, Kota Bandung.[zbr]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.