WahanaNews.co | Dalam film dan serial, psikopat sering digambarkan sebagai karakter pembunuh berdarah dingin. Tetapi, ternyata ada bukti yang menunjukkan bahwa karakter psikopat sangat umum berkeliaran di dunia bisnis maupun di tempat kerja.
Bisa saja sebenarnya Anda sehari-hari bekerja bersama seorang psikopat tanpa menyadarinya sampai mereka melakukan sesuatu yang licik dan curang.
Baca Juga:
Ternyata Tanda-tanda Seorang Psikopat Bisa Dikenali Sejak Usia Dini
Diperkirakan 1% dari populasi umum memiliki sifat psikopat, dan angka ini naik menjadi 4% di antara para pemimpin dunia bisnis. Kepala eksekutif memiliki prevalensi psikopat tertinggi, kemudian disusul narapidana.
Profesor Renata Schoeman, psikiater dan profesor di University of Stellenbosch Business School (USB), mengatakan bahwa psikopat memiliki sifat yang bisa positif dan mereka bisa sangat sukses dalam bisnis, tetapi mereka juga cenderung menciptakan lingkungan kerja yang toxic dan menciptakan konflik.
"Kami tidak berbicara tentang bos yang 'galak' di sini, tetapi bos yang suka menggertak - banyak di antaranya dapat didefinisikan sebagai psikopat korporat," kata Schoeman, dikutip dari News24.
Baca Juga:
4 Tanda Seseorang Bukan Orang Baik Menurut Psikologi, Salah Satunya Sering Bermain Sebagai Korban
Schoeman pun menyoroti tipe-tipe psikopat yang umumnya berkeliaran di tempat kerja seperti berikut ini:
1. Psikopat primer
Psikopat primer tidak berperasaan, manipulatif, dan jarang merasa ketakutan serta kecemasan. Bagian yang menakutkannya adalah mereka tidak memiliki rasa bersalah atau penyesalan.