Ia berubah jadi malas olahraga, dan porsi makannya terus berlebihan demi memancing penonton agar banyak menyaksikan videonya.
Cara ini terbilang sukses, karena sering kali Niko memakan semua makanan sampai dia menangis karena sudah tidak bisa menelan makanan lagi.
Baca Juga:
Bahaya Tersembunyi Mukbang: Kematian Mendadak Selebgram Filipina
Makanan yang disukainya ada pizza, ayam goreng, pasta, Cheetos dicocol dengan saus keju, burger, kue cokelat, es krim dan masih banyak lagi. Porsinya sekali makan, setara dengan porsi sepuluh orang.
Jauh sebelum menjadi YouTuber dengan konten-konten makanan. Berat badan Niko normal, berkisar di angka 60-65 kg. Niko yang tahun ini berusia 30 tahun, kini mengalami masalah kesehatan yang serius yaitu obesitas.
Menurut data yang dilansir dari Marifilminies (04/05), Nicko ini memiliki berat badan mencapai 167 kg.
Baca Juga:
Fakta Mengejutkan, Tersangka Pemerasan Ternyata Eks Satpam Ria Ricis
Diperkirakan berat badannya naik lebih dari 100 kg setelah dia memutuskan untuk mengejar karir menjadi YouTuber di bidang makanan. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.