WAHANANEWS.CO, Jakarta - Raffi Ahmad rela menyewa helikopter demi menepati janjinya untuk hadir di acara sekolah putra sulungnya, Rafathar Malik Ahmad.
Pada Sabtu (12/10/2024), Raffi memiliki agenda mendadak di Banten. Karena jarak yang jauh, ia harus menggunakan helikopter untuk mengejar waktu agar tidak terlambat.
Baca Juga:
Raffi Ahmad Jadi Waketum Kadin Versi Anindya Bakrie, Jadi Sorotan Media Asing
"Karena jauh, bukan alasan lain," ungkap Raffi saat diwawancarai di acara FYP Trans7.
"Dari Jakarta ke Banten, kalau tidak pakai helikopter, bisa memakan waktu dua jam, jadi enggak keburu," lanjutnya. Berkat helikopter, Raffi bisa tiba tepat waktu di acara Rafathar.
Raffi menceritakan bahwa ia berangkat pukul 07.00 pagi, tiba di Banten pada 07.30, menghadiri acara selama 45 menit, kemudian kembali naik helikopter dan mendarat di samping sekolah Rafathar, sehingga ia bisa tiba tepat waktu.
Baca Juga:
Kadin Versi Anindya Bakrie, Aktor Raffi Ahmad Diangkat Jadi Waketum
Raffi menjelaskan bahwa semua usaha itu dilakukan untuk memenuhi janjinya kepada putranya.
"Gue janji bakal bikin dia juara," katanya. Rafathar berhasil meraih juara satu di lomba renang dan juara tiga secara keseluruhan.
"Lumayan, alhamdulillah, dia bisa naik podium," tambah Raffi.
Sebelumnya, momen ketika Raffi mengejar waktu dengan helikopter demi acara sekolah Rafathar sempat diunggah di media sosialnya.
"Demi anak, harus sampai tujuan," ucap Raffi dalam video tersebut. Di sekolah, Raffi ikut berpartisipasi dalam lomba lari setelah Rafathar memenangkan lomba renang.
"Papa, makasih sudah ikut lomba sama Aa’, I love you," ucap Rafathar penuh rasa sayang.
Pengorbanan Raffi di tengah kesibukannya mendapatkan banyak pujian.
"Demi anak, apa pun diperjuangkan. Papa hebat, pria keren dan sempurna untuk Aa Raffi," tulis seorang netizen @winda.
"Kerjanya padat, tapi urusan anak tetap nomor satu. Panjang umur dan sehat terus Aa Raffi," tulis @lihatapayaa.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]