WahanaNewa.co | Sirkuit Mandalika bakal jadi bagian dari MotoGP 2022. Patung Jokowi naik motor yang bakal dipajang di sirkuit menjadi simbol yang tengah ramai dibicarakan saat ini.
Patung Jokowi naik motor saat ini sedang meluncur menuju Sirkuit Interasional Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). I Nyoman Nuarta adalah pematung yang membuatnya.
Baca Juga:
UMKM Binaan Pertamina Jadi Daya Tarik Wisatawan di Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024
Berikut 5 fakta soal patung Jokowi yang dibuat Nyoman Nuarta, di antaranya:
1. Meluncur ke Mandalika Pakai Truk
Patung buatan Nyoman Nuarta itu diberangkatkan menggunakan truk doli dari NuArt Sculpture Park Bandung ke Sirkuit Mandalika Lombok pada Sabtu (19/2/2022). Pengiriman patung itu menggunakan truk doli.
Baca Juga:
DAMRI Dukung Gelaran Pertamina Grand Prix Of Indonesia 2024 di Mandalika
Patung seberat tiga ton itu diperkirakan baru sampai ke Mandalika, Lombok sekitar 5 sampai 7 hari mendatang. Setelah sampai, nantinya patung bakal dipasang dan memakan waktu selama dua hari.
"Karena di perjalanan bisa sampai 1 minggu karena ombak besar segala macam belum tentu sampai di Mandalika tepat waktu. Makanya kita kebut ini supaya nanti bisa kita pasang sebelum Moto GP mulai. Jadi orang-orang bisa nonton Moto GP dan presiden naik motor," ungkapnya ketika wawancara dengan detikcom.
2. Bernama Speed