WahanaNews.co | Harga bumbu dapur sampai bahan makanan asal Indonesia, jadi mahal dan berharga fantastis setelah dijajakan di luar negeri.
Misalnya saja harga daun pisang hingga salam.
Baca Juga:
Rahasia Daun Jambu Biji: Solusi Alami Mengendalikan Diabetes
Tak hanya makanan seperti rendang, nasi goreng, mie goreng atau gulai jengkol saja yang harganya jadi mahal saat dijual di luar negeri. Banyak bahan-bahan untuk masak dari Indonesia yang harganya naik berkali-kali lipat, setelah dikirim ke luar negeri.
Bahkan untuk ukuran daun pisang dan daun salam saja, harganya mencapai ratusan ribu rupiah yang bikin semua orang kaget. Seperti daun pisang misalnya, yang sempat viral karena harganya dijual sekitar Rp 800 ribu di Jepang.
Begitu juga dengan harga daun salam di Amerika yang harganya mencapai Rp 45 ribu untuk beberapa helai daunnya.
Baca Juga:
Manfaat Daun Salam untuk Kesehatan
Berikut beberapa bahan makanan seperti daun salam dan daun pisang yang mahal di luar negeri.
1. Nangka
Buah Nangka Foto: Getty Images
Selain durian dan rambutan, ada buah nangka yang populer di negara tropis, dan di Asia. Buah yang satu ini punya rasa yang manis dan enak, bisa disulap jadi topping es buah, hingga menjadi sayuran.
Meski di Asia, buah ini punya harga yang cukup terjangkau dan lebih murah dari durian. Tapi di kota Zurich, Swiss, harga buah nangka justru melonjak tajam. Seorang warga Singapura bernama Tan yang tinggal di Zurich, dibuat terkejut dengan harga nangka di Eropa.
Melihat harga nangka yang sangat mahal ini, Tan pun mengurungkan niatnya untuk membeli buah itu. Ia bahkan mengatakan bahwa sayang untuk mengeluarkan uang sebanyak itu untuk buah nangka saja.
Di Indonesia sendiri, harga nangka per kilo nya dibanderol dari harga Rp 20.000 hingga kisaran Rp 50.000 saja.
2. Daun Salam hingga Daun Bawang
Melalui unggahan video pada akun TikTok @stephaniebong. Stephanie yang merupakan warga Indonesia yang menetap di Amerika, menunjukkan harga bumbu dapur yang dijual di Amerika saat dirinya tengah berbelanja ke supermarket. Ada sereh, daun jeruk nipis, daun salam segar, daun bawang kucai, kunyit hingga jahe yang dibanderol dengan harga yang begitu mahal.
"Ini ada sereh, sebatang segini harganya 3 dollar atau Rp 45 ribu. Ini daun jeruk nipis harganya Rp 60 ribu. Segini, sedikit gini," kata Selphie.
Dirinya juga mengatakan bahwa orang Indonesia di Amerika, jika ingin memasak rendang akan menghemat penggunaan daun salam karena harganya yang terlalu mahal.
"Nah ini, bay leaf atau daun salam harganya Rp 45 ribu segini doang. Kalo kalian mau bikin rendang, di sini tuh daun salam disayang-sayang," pungkas Selphie.
3. Daun Pandan
Bikin Kolak Pisang di Amerika, Netizen Indonesia Ini Habiskan Rp 120 Ribu! Foto: TikTok ignadiajohnston92
Sama seperti Stephanie, Nadia Johnston merupakan wanita asal Indonesia yang menetap di Amerika, tepatnya di Seattle.
Tak ingin melupakan tradisi takjil saat berbuka puasa di sana, Nadia niat membuat kolak pisang sendiri di rumahnya.
Tapi bahan-bahan membuat kolak ini tidak lah semurah di Indonesia. Untuk pisang kepok saja ia harus mengeluarkan uang sekitar Rp 69 ribu.
Sementara untuk singkong dan santan sekitar Rp 50 ribu.
Itu belum termasuk dengan daun pandan. Daun pandan di Amerika cukup mahal.
Nadia harus merogoh kocek sekitar Rp 71 ribu untuk mendapatkan daun pandan, yang di Indonesia sendiri biasanya banyak ditanam di halaman rumah orang-orang. [qnt]