WahanaNews.co | Hijab atau kerudung disarankan untuk dicuci dengan pelembut khusus karena biasanya terbuat dari bahan yang lebih lembut dibanding pakaian pada umumnya, demikian Catherine Florencia, Brand Manager Royale by SoKlin.
"Karena hijab itu bahanya berbeda dengan pakaian, ada sifon, voal, macam-macam, jadi lebih efektif bila pakai produk yang khusus untuk hijab agar hasilnya maksimal” Kata Catherine di Jakarta, Selasa (24/1/2023).
Baca Juga:
Mengenal Davina Harniadi: Hijab Traveler yang Menginspirasi Lewat Sosial Media
SoKlin dari Wings Group Indonesia hari ini merilis produk pelembut pakaian dengan formula baru yang diciptakan khusus untuk hijab; Royale Parfum Series by SoKlin Hijab Blue Sapphire.
Dengan teknologi Fresh Guard Formula, wanginya mampu bertahan seharian karena mampu menyerap hingga lapisan serat kain paling dalam sekalipun.
Untuk menghindari bau apek, para pengguna hijab dengan kegiatan yang aktif, selain rutin mencuci rambut hingga bersih, disarankan menambahkan pelembut dan pewangi khusus hijab.
Baca Juga:
Viral Pernyataan Senator Bali Arya Wedakarna Dianggap Rasis Soal Hijab
"karena juga dilengkapi dengan teknologi Royale Activ Touch yang mampu mengeluarkan wangi di setiap sentuhan." Ungkapnya.
Dengan hijab yang harum, selain membuat nyaman orang sekitar tentu akan membuat diri sendiri nyaman dan percaya diri. [rgo]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.