WAHANANEWS.CO, Jakarta - Perjalanan panjang penuh persaingan akhirnya mengerucut pada satu titik penting. Indonesian Idol Season XIV kini resmi memasuki Babak Spektakuler Show pertama dengan Top 15 yang akan tayang Senin, 2 Februari, menghadirkan para kontestan terbaik hasil pilihan masyarakat Indonesia.
Terpilihnya Top 15 Indonesian Idol Season XIV merupakan hasil dari voting pemirsa di seluruh Indonesia pada babak Final Showcase. Namun persaingan ketat membuat lima kontestan berada di posisi terbawah.
Baca Juga:
Kesempatan Terakhir Jadi Idola Indonesia! Audisi Indonesian Idol XIV Berakhir di Kota Jakarta
Melalui pertimbangan matang, para juri kemudian menyelamatkan tiga kontestan, yaitu Keenan, Ecky, dan Arrcely, yang dinilai masih memiliki potensi besar untuk melangkah lebih jauh di kompetisi ini.
Kelima belas kontestan yang tersisa dikenal memiliki karakter suara yang unik dan khas, serta memancarkan aura bintang setiap kali tampil di atas panggung. Mereka tak hanya kuat secara vokal, tetapi juga mampu membangun emosi dan karakter dalam setiap penampilan.
Dengan kualitas vokal yang stabil, teknik yang matang, serta karakter musikal yang kuat, para kontestan Top 15 ini dinilai memiliki kans besar untuk bersaing di industri musik Indonesia. Babak Spektakuler Show menjadi pembuktian penting siapa yang benar-benar siap melangkah menjadi idola masa depan.
Baca Juga:
Nyanyi O Tano Batak di Rakornas II Pemuda Batak Bersatu, Novia Situmeang Ucapkan Terimakasih Bisa Sampai Top 6 Indonesian Idol 2023
Kini, peran penonton menjadi semakin krusial. Dukung idola favoritmu melalui voting di aplikasi RCTI+, karena setiap suara dapat menentukan langkah mereka selanjutnya di panggung Indonesian Idol.
Inilah TOP 15 Indonesian Idol Season XIV.
ARRCELY – MALANG
ARRUL – BATAM
ARUNA – SEMARANG
CELYNA – SEMARANG
DANDY – MAKASSAR
ECKY – BANJARMASIN
JOSH – MANOKWARI
KEENAN – JEMBER
KEIKO – JAKARTA
KEZI – KUPANG
MEIDRA - KEPULAUAN RIAU
NIKI – JAKARTA
OZI – TERNATE
PRADITYA – BONE
RIO – MOJOKERTO