WahanaNews.co, Jakarta - Pada hari Jumat yang penuh berkah, Pengurus Pusat Badan Penyuluhan dan Pembelaan Hukum (BPPH) Pemuda Pancasila melaksanakan aksi sosial dengan membagikan ratusan nasi kotak kepada mahasiswa Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam and Arab (Lipia) dan masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan ini berlangsung di depan Sekretariat Pengurus Pusat BPPH Pemuda Pancasila di Pejaten, Jakarta selatan pada Jumat (20/09/2024).
Baca Juga:
Ridwan Kamil Sampaikan Terima Kasih atas Dukungan Pemuda Pancasila di Pilkada DKI Jakarta
Wakil Ketua Pengurus Pusat BPPH Pemuda Pancasila, Arnol Sinaga, berharap aksi ini dapat membantu masyarakat ditengah ekonomi yang sedang sulit.
“Kita ingin menunjukkan bahwa Pemuda Pancasila selalu hadir untuk masyarakat, terutama di saat-saat sulit,” ujar Arnol.
"Jumat Berkah kali ini bukan hanya sekadar pembagian nasi kotak, tetapi juga sebuah langkah nyata dalam menciptakan rasa persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat," sambungnya.
Baca Juga:
Sekretaris Pengurus Pusat BPPH Pemuda Pancasila Apresiasi Peluncuran Aplikasi Kita Pancasila: Terobosan Baru
Aksi sosial ini disambut hangat oleh para mahasiswa dan juga warga setempat. Siti, salah mahasiswa penerima, mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan yang diberikan.
“Tentunya aksi sosial ini cukup membantu buat mahasiswa yang didominasi perantau dan ngekost. Kami sangat berterima kasih kepada Pemuda Pancasila. Nasi kotak ini sangat membantu kami, terutama di akhir bulan,” kata Siti sambil tersenyum.
Selain membagikan nasi kotak, BPPH Pemuda Pancasila juga melakukan dialog hukum dengan masyarakat untuk mendengarkan keluhan dan aspirasi mereka.
Ketua Pengurus Pusat BPPH Pemuda Pancasila, KRT Tohom Purba menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya sekadar membagikan makanan, tetapi juga untuk menumbuhkan semangat kepedulian di kalangan pemuda.
“Sekretariat Pengurus Pusat BPPH ini kan berdekatan dengan kampus Lipia yang didominasi dengan anak muda atau generasi bangsa. Sehingga kita berharap aksi sosial ini dapat memicu kepedulian sosial mereka," kata Tohom.
Dengan suksesnya kegiatan ini, diharapkan akan semakin banyak generasi muda yang terlibat dalam aksi sosial demi menciptakan lingkungan yang lebih baik dan penuh kasih.
Pengurus Pusat BPPH Pemuda Pancasila berharap aksi sosial ini menjadi pengingat bahwa kepedulian sosial merupakan tanggung jawab bersama, dan setiap usaha, sekecil apa pun, dapat memberikan dampak yang besar bagi kehidupan orang lain.
[Redaktur: Amanda Zubehor]