Wakatobi tak hanya punya pemandangan menakjubkan, tapi juga kaya akan kerajinan ekonomi kreatif (ekraf) berkualitas, mulai dari kriya, fesyen, hingga kuliner.
Produk ekraf khas Wakatobi bisa dibeli secara daring melalui platform #BeliKreatifLokal milik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).
Baca Juga:
Mendorong Pengembangan Pariwisata di Laonti: Strategi Peningkatan PAD Sultra
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno, mengatakan, Sulawesi Tenggara menyimpan potensi wisata yang besar dan bisa dikembangkan.
Tak terkecuali Wakatobi.
Karena itu, Sandi berharap, pemerintah kabupaten dan kota setempat untuk memperkuat program kolaborasi dengan berbagai pihak agar sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) di sana semakin maju.
Baca Juga:
BMKG Sultra: Waspadai Cuaca Ekstrem Hingga 4 Januari 2023
“Bentuk kolaborasi tersebut dapat berupa pelaksanaan event-event yang mengedepankan tradisi dan budaya setempat. Selain itu, event-event tersebut juga harus dikemas dengan semenarik mungkin dan meninggalkan kesan yang mendalam bagi para wisatawan yang berkunjung,” kata Sandi.
Sebagai informasi, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) tengah menggelar program berhadiah Pesona Punya Kuis (PUKIS) dengan total hadiah senilai jutaan rupiah.
Adapun peserta yang ingin mengikuti kuis tersebut harus memenuhi persyaratan, yaitu menjawab satu pertanyaan yang diberikan melalui akun Instagram @pesonaid_travel dan tag tiga orang teman. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.