WahanaNews.co | Ziarah ke kuburan keluarga terdekat merupakan tradisi sebagian besar masyarakat di Indonesia.
Meski arus mudik sempat tertunda selama dua tahun akibat pandemi Covid-19, tradisi ziarah masih belum hilang khususnya khususnya warga Tangerang Selatan dan sekitarnya.
Baca Juga:
Posko ESDM Idulfitri Resmi Ditutup, Ini Kondisi BBM hingga Listrik saat Arus Mudik dan Balik Lebaran 2022
Terpantau, kawasan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pakujaya, Graha Raya, Tangerang Selatan dipadati oleh ratusan peziarah dihari kedua lebaran, Selasa (3/5/2022).
Kurang lebihnya, ada 300 peziarah yang mengunjungi TPU Pakujaya dan didominasi oleh warga setempat.
Hal itu seperti yang diungkapkan oleh seorang penjaga makam di Kawasan TPU Pakujaya, Ridwan.
Baca Juga:
Berkah Lebaran, Penjual Kembang di TPU Pakujaya Panen Rezeki
Menurutnya, tahun ini jumlah pengunjung di TPU Pakujaya mengalami peningkatan dibanding tahun lalu.
Hal ini disebabkan karena tahun ini, masyarakat diperbolehkan untuk melakukan mudik tahun ini.
"Tahun ini lebih banyak yang datang untuk ziarah daripada tahun lalu. Ya, karena faktor udah boleh mudik, kan. Biasanya paling ramai itu H+1 lebaran. Makanya hari ini paling ramai dibanding kemaren. Mungkin karena kalau kemaren kan fokus untuk kumpul kumpul sama keluarga, baru bisa nyekar hari ini," jelasnya kepada WahanaNews.co, Selasa (3/5/2022).