WahanaNews.co | Raffi Ahmad menyatakan siap memperkarakan Medina Zein ke jalur hukum jika selebgram itu benar menggunakan Kartu Tanda Penduduk miliknya untuk melakukan penipuan.
Artis dengan pengikut terbanyak di Indonesia itu menanggapi tudingan yang dilontarkan Denise Chariesta, bahwa Medina Zein menggunakan KTP untuk tindak kejahatan.
Baca Juga:
Prabowo Panggil Raffi Ahmad dan 50 Tokoh Lain untuk Isi Kabinet, Siapa yang Terpilih?
"Aku baru pulang liburan, nanti deh kita cek-cek dulu," katanya, seperti dikutip dari kanal Youtube Insert Trans TV yang ditayangkan pada Selasa, 11 Mei 2022. "Aku belum tahu, nanti kita double cross check dulu. Aku kan ada tim lawyer juga, coba di cek dulu biar nggak salah-salah. Nanti kalau memang ada apa-apa ya bisa dibicarakan baik-baik ataupun bisa lewat lawyer juga," ujarnya.
Suami Nagita Slavina itu mengaku siap melaporkan sahabatnya jika setelah dilakukan pengecekan, kabar itu terbukti benar. Denise Chariesta mengatakan, nama Raffi Ahmad dipakai oleh Medina Zein untuk menipu pabrik kosmetik dengan menawarkan ayah dua anak itu sebagai brand ambassadornya. Medina Zein menggunakan identitas pribadi KTP milik Raffi Ahmad untuk melancarkan aksinya.
Ekspresi Raffi terlihat kaget saat mendengar jumlah nominal dugaan penipuan dengan menggunakan namanya itu mencapai Rp 500 juta. "Wah banyak ya. Coba aku cek juga, aku kan suka lupa kayak gitu-gitu," kata Raffi Ahmad.
Baca Juga:
Raffi Ahmad Jadi Waketum Kadin Versi Anindya Bakrie, Jadi Sorotan Media Asing
Selebgram Medina Zein pernah ditangkap polisi pada 28 Desember 2019. Medina Zein disebutkan oleh salah seorang tersangka kasus narkoba yang melibatkan kakak iparnya, Ibra Azhari. Selebgram tersebut menjalani tes urine dan hasilnya positif amfetamin.
Banyak yang tidak menyukai sikap dan ulah dari Medina Zein yang merugikan banyak orang, Denise Chariesta pun akhirnya ikut bicara dan membongkar modus penipuan yang dilakukan oleh Medina Zein. Dia juga menjelaskan tentang permasalahan yang menyeret nama Sultan Andara tersebut.
"Modusnya juga sama, suruh transfer cepat cepat," katanya. "Ini dia pake KTP-nya Raffi untuk nawarin pabrik kosmetik, 'mau enggak, lo jadiin Raffi sebagai brand ambassador'. Kebayar DP 500 juta. Ini ada bukti transfernya, yang pabrik kosmetik ada 2 orang yang ditawarin," kata Denise saat menjelaskan bagaimana cara Medina Zein melakukan modus penipuannya.
Diketahui, ini bukan pertama kali Medina Zein melakukan modus penipuan. Selain Raffi Ahmad, sebelumnya dia juga kerap memiliki permasalahan dengan banyak rekan artis lainnya. Uya Kuya, Marissya Icha dan juga Denise Chareista juga menjadi korban dari penipuan yang dilakukannya. Bahkan Uya Kuya sampai menerima kerugian sebesar Rp 100 juta, terkait mobil fiktif yang dijual oleh Medina Zein.[rin]