Melaney pun tak habis pikir melihat perbedaan hidup Nunung yang dulu bergelimang harta.
"Dulu beli mobil kayak beli kacang di mall," kenangnya.
Baca Juga:
Terlilit Utang dan Bangkrut, Bedu Tohar Pamer Saldo ATM Rp 50 Ribu
Nunung pun menambahkan, pernah suatu ketika ia membeli mobil mewah edisi terbatas dari Mercedes-Benz.
"Mercy edisi ulang tahun ke-50, di Indonesia hanya ada dua unit. Satu aku punya, yang satu aku nggak tahu siapa," ungkapnya.
Namun, segalanya berubah sejak kasus narkoba yang menjeratnya pada 2019. Nunung harus menjalani rehabilitasi selama sembilan bulan, yang menyebabkan hilangnya pemasukan.
Baca Juga:
Demi Pernikahan Kaesang, Cak Lontong Cerita Siapkan Jas 2 Tahun
"Aku jual aset itu sejak 2019, setelah kasusku. Karena selama rehabilitasi, nggak ada pemasukan, sementara hidup tetap berjalan," tuturnya.
Sebagai tulang punggung keluarga, Nunung merasa bertanggung jawab untuk menghidupi anak-anak serta orang-orang yang bergantung padanya. Hal itu yang akhirnya membuatnya rela melepas aset berharga miliknya.
[Redaktur: Rinrin Kaltarina]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.