WahanaNews.co | Top 6 Indonesian Idol 2023 Novia Situmeang tampil di atas panggung dan menghibur di acara Rapat Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) II tahun 2023 Pemuda Batak Bersatu, di Graha Girsang, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (21/7/2023).
Novia yang tercatat juga sebagai anggota Pemuda Batak Bersatu dari Kabupaten Dairi itu menyanyikan lagu O Tano Batak.
Baca Juga:
Rizky Febian Tembak Mahalini di Depan Sule dan Nathalie Holscher
Novia tidak sendiri datang ke acara Rakornas II Pemuda Batak Bersatu. Ia datang bersama ibu kandungnya boru Sembiring dan seorang kerabat perempuan.
Datang menggunakan kemeja bercorak hitam kotak-kotak putih dipadu dengan rok berwana abu-abu, sebelum menyanyi, Novia mengucapkan terimakasih kepada semua rekan juang Pemuda Batak Bersatu se-dunia yang telah mengantarkannya sampai 6 besar di Indonesian Idol 2023.
“Ketum kita Pak Lambok Sihombing dan DPD se-Indonesia yang khususnya DPD Sumut dan DPC Dairi. Yang terlebih khusus DPD DKI dan DPC Jakarta Barat yang hadir ke studio RCTI mendukung saya, dimana DPC Jakarta Barat diketuai abangku Ronal Sihotang. Saya ucapkan terimakasih,” kata Novia disambut tepuk tangan rekan juang.
Baca Juga:
Joy Tobing Resmi Dinikahi Kolonel TNI AD
Novia Situmeang tereliminasi dari babak Top 6 Indonesian Idol yang digelar, Senin (3/4/2023) lalu.
Novia tak berhasil masuk Top 5 Indonesian Idol usai menyanyikan lagu "Sial" dari Mahalini karena kalah voting dibanding kontestan lainnya.
Novia mengucapkan terima kasih kepada para penggemar yang sudah mendukungnya selama ini. "Aku enggak sedih karena aku sudah ada si titik ini juga udah luar biasa juga menurut aku. Aku akan terus berkarya," ujar Novia, seperti dikutip dari akun Instagram @Indonesianidolid, Selasa (4/4/2023).