WahanaNews.co | Sebanyak delapan ruang fraksi DPRD Kabupaten Pati, Jawa Tengah, dibobol pencuri.
Polisi turun tangan memburu pelaku.
Baca Juga:
Tanggapi Keluhan Warga, Ono Surono Minta Pemprov Perbaiki Jalan Rusak di Cirebon Sepanjang 187 Kilometer
"Kejadian kemalingan, kira-kira lima hari yang lalu, yang diambil buku dokumen pentinglah anggota DPRD, ruang fraksi delapan ruang sama ruang atas," kata Staf Perlengkapan Seketariat DPRD Pati, Agus Suprihanto, kepada wartawan di Pati, seperti dilansir detikJateng, Kamis (25/8/2022).
Menurutnya, pencurian diketahui setelah ada petugas datang ke gedung DPRD Pati.
Kejadian itu kemudian dilaporkan ke polisi.
Baca Juga:
Ketua DPRD Palangka Raya Terima Aspirasi Warga untuk Revitalisasi Taman Kota
Hari ini, polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Ketahuannya ada Satpol PP minta ke sini, polisi baru olah TKP ke sini. Ada yang kehilangan berkas," terang dia.
Terpisah, Kapolres Pati AKBP Christian Tobing menjelaskan polisi masih menyelidiki pencurian di gedung DPRD Pati.