WahanaNews.co | Gunung Anak Kratau mengalami erupsi, Selasa (2/8/2022) malam, sekira pukul 19.06 WIB.
Informasi Gunung Anak Krakatau meletus diinformasikan melalui laman resmi Kementerian ESDM Badan Geologi PVMBG, yakni magma.esdm.go.id.
Baca Juga:
Berstatus Siaga, Gunung Anak Krakatau Erupsi 3 Kali
Erupsi Gunung Anak Krakatau pertama terjadi pukul 15.49 WIB dengan tinggi kolom abu teramati setinggi 1.657 meter di atas permukaan laut.
Sementara, letusan kedua terjadi pada pukul 18.36 WIB dengan tinggi kolom abu teramati setinggi 357 meter di atas permukaan laut.
Sedangkan letusan Gunung Anak krakatau ketiga terjadi pada Selasa (2/8/2022) malam, sekira pukul 19.06 WIB.
Baca Juga:
Berstatus Siaga, Gunung Anak Krakatau Meletus 7 Kali
Gunung Anak Krakatau meletus dengan ketinggian kolom abu teramati mencapai 657 meter di atas permukaan laut.
Berkat letusan Gunung Anak Krakatau tersebut, baik warga, nelayan, hingga wisatawan dilarang mendekati Gunung Anak Krakatau dalam radius 5 kilometer. [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.