WahanaNews.co | Penghuni apartemen Pollux Habibie, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), berhamburan keluar setelah mengetahui terjadi kebakaran di tower empat, Rabu (12/10/2022) malam.
Meski penghuni hanya berada di menara 1 dan 2, mereka tetap merasa cemas.
Baca Juga:
Diduga Korsleting Listrik, Sebuah Rumah di Bogor Terbakar Lukai Dua Orang
Sari, seorang penghuni gedung apartemen, tampak keluar dari tower 1 Pollux Habibie.
Kepada wartawan, ia mengaku kaget setelah mendengar ada insiden kebakaran di apartemennya.
"Saya tahu ada kebakaran dari media sosial," kata Sari.
Baca Juga:
Bangunan Dua Tempat Usaha di Kota Jambi Terbakar Setelah Tabung Gas Meledak
Awalnya, Sari tidak mengetahui ada kebakaran.
Namun, ia mendengar bunyi sirine.
"Saya di lantai tujuh, tower 1, pas lihat kiri kanan tidak ada nampak mobil kebakaran," katanya.