Sementara itu, daerah Padang merasakan dengan skala intensitas III MMI yang artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah.
Sementara Padang Panjang, Bukittinggi, Kabupaten Solok dan Solok Selatan merasakan gempa skala intensitas II-III MMI, artinya getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
Baca Juga:
Tertimbun Tanah di Lokasi Tambang Solok, 15 Orang Tewas
BMKG menginformasikan gempa ini tidak berpotensi tsunami. Belum ada laporan ada tidaknya kerusakan imbas gempa.
"Hingga pukul 11.20 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan (aftershock)" kata Daryono.
BMKG mengimbau warga tetap tenang dan tidak berpengaruh isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan.
Baca Juga:
Terlilit Utang Jadi Motif 2 Polisi di Sumbar Rampok Mobil Pengangkut Uang ATM
Warga juga diminta menghindari bangunan yang retak atau rusak akibat gempa.
"Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke dalam rumah," kata Daryono. [rsy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.