WahanaNews.co | Hingga Jumat (29/4/2022) hari ini, 35.725 kendaraan memasuki Gerbang Tol Cikopo - Palimanan (Cipali).
"Lalu lintas hingga shift 1 di gerbang tol Palimanan tercatat sebanyak 35.725 kendaraan sedangkan pada Kamis, 28 April 2022 terjadi peningkatan sekitar 104 ribu kendaraan,"kata General Manager Operation ASTRA Tol Cipali, Suyitno, Jumat (29/4/2022).
Baca Juga:
Geger! Ada Semburan Api Muncul di Rest Area Tol Cipali KM 86 B
Sementara itu hingga sore ini lalu lintas di Tol Cipali terpantau ramai lancar. Kepadatan sesekali terjadi di Km 79 sampai Km 86 arah Cirebon yang disebabkan oleh kendaraan berhenti di bahu jalan.
Mengatasi kepadatan petugas memberlakukan contraflow mulai dari Km 85 hingga Km 87 dan Km 100 hingga Km 106.
Pengelola Tol Cipali memprediksi puncak arus mudik masih terjadi hingga dua hari kedepan nanti.
Baca Juga:
Menarik! Pos Yan Rest KM 166 Tol Cipali Sediakan Arena Bermain Anak untuk Pemudik
Sementara kondisi lalu lintas pasca diberlakukannya sistem lalin One Way pada hari Kamis (28/4) mulai dari KM 47 ruas tol Cikampek hingga Gerbang Tol Kalikangkung, terpantau ramai lancar.
"Diimbau kepada para pengguna jalan agar tidak berhenti di bahu jalan karena mengganggu kelancaran lalu lintas, dan mematuhi tata tertib yang berlaku selama rekayasa lalin One Way dilakukan," tutur Suyitno.
Pihaknya menyayangkan masih terdapat pengguna jalan yang menerobos area yang sudah ditutup untuk masuk ke jalur one way.
Padahal tindakan tersebut sangat membahayakan dan dapat memicu kecelakaan lalu lintas.
"Bagi pengendara untuk keluar gerbang tol terdekat untuk beristirahat jika kondisi rest area tidak memungkinkan. Dengan begitu beristirahat dapat aman dan lebih tenang. Jangan lupa saat beritirahat periksa kondisi kembali kendaraan, untuk kemanan. Kami memberikan pelayanan yang maksimal kepada para pengguna jalan dengan mengoptimalkan bukaan gardu di GT Palimanan sebanyak 12 gardu exit menuju arah timur," kata Suyitno. [rsy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.