WahanaNews.co. Tapteng - Intensitas hujan yang cukup tinggi, Selasa (16/4/2024), membuat sejumlah wilayah di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) dilanda banjir. Hujan deras yang mengguyur sejak pukul 15.00 WIB, menggenangi pemukiman penduduk.
Genangan air juga sudah memasuki rumah-rumah penduduk setinggi lutut orang dewasa. Beberapa warga terpaksa mengungsi ke rumah tetangga yang lokasinya yang lebih tinggi.
Baca Juga:
BMKG: Hujan Petir Mengancam, Sebagian Besar Indonesia Siap-siap Basah!
Kondisi jalan nasional Sibolga - Padangsidempuan juga tidak bisa dilewati kenderaan karena air yang cukup tinggi. Para pengendara melintas terpaksa memarkirkan kenderaan ke lokasi yang lebih aman.
Belum didapatkan informasi dari pihak terkait dampak banjir yang melanda. Namun hingga berita ini dikirmkan yakni pada pukul 20.23 WIB, intensitas hujan masih cukup tinggi, dan genangan air terus merangkak naik.
"Kita mengimbau warga agar waspada dengan segala kemungkinan yang terjadi," ujar Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah, Madayansyah Tambunan, melalui sambungan selluler.
Baca Juga:
Benarkah Hujan Dapat Pengaruhi Perasaan Seseorang? Begini Penjelasan Psikolog
Berikut beberapa wilayah yang direndam air dampak curah hujan yang cukup tinggi, Kecamatan Pandan, Sarudik, Badiri, Pinangsori, Tapian Nauli, Tukka, Lumut, Sorkam, Sibabangun, Barus, Sukabangun, dan Sirandorung.
[Redaktur : Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.