"Kegiatan ini adalah tindak lanjut dari pertemuan Januari lalu. Alhamdulillah bisa terlaksana bersama seluruh stakeholder yang terkait. Hari ini, sesuai penyataan kami sebelumnya telah menyiapkan 2 buah mobil crane untuk membantu pemangkasan pohon yang sangat tinggi," ujarnya, Selasa (26/3/2024).
Eko juga mengatakan, untuk kegiatan penebangan pohon tersebut pihaknya telah menurunkan sekitar 30 petugas.
Baca Juga:
Dukung Kemandirian Penyandang Disabilitas, PLN UP3 Sumedang Serahkan Bantuan Kaki Sambung Palsu
"Termasuk jajaran manajemen juga hadir. Kami sepakat bahwa yang paling diutamakan pada agenda hari ini adalah untuk menjaga keselamatan masyarakat, " ungkap Eko.
Beberapa pohon yang mendekati jaringan, lanjut Eko, pihaknya telah menebang dan berharap bisa meminimalisir risiko jaringan yang akan tertimpa pohon.
"Ini merupakan juga upaya kami untuk menjaga agar listrik dapat terus disalurkan kepada masyarakat secara aman dan andal," paparnya.
Baca Juga:
PLN UP3 Sumedang Budayakan Kegiatan Safety Briefing
Sementara itu, di tempat berbeda, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan apresiasinya jika kegiatan bersama stakeholder tersebut merupakan sinergi positif yang tentunya memberi dampak baik bagi seluruh pihak.
"Kami siap mendukung baik SDM maupun infrastruktur yang dibutuhkan, sehingga kolaborasi apik ini dapat terus dilanjutkan," tuturnya.
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.