WahanaNews.co | 2 unit truk trailer alami kecelakaan di JL Raya Cilincing, Jakarta Utara.
Salah satu truk trailer yang dikemudikan S menabrak sebuah halte di lokasi.
Baca Juga:
Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang, Sopir Truk Trailer Terancam 12 Tahun Penjara
Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Utara AKP Edi Wibowo mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Jumat (29/7/2022) sekitar pukul 05.30 WIB.
Edi mengatakan, awalnya truk trailer bernopol B-9724-SU melaju dari arah timur menuju barat.
Setiba di lokasi, truk tersebut menabrak truk trailer lain yang melaju searah di depannya.
Baca Juga:
Mahasiswa Hilang Fokus Gegara ‘Rimming” dalam Mobil, Pengemudi Xpander Tabrak Pejalan Kaki
"Truk trailer menabrak kendaraan trailer lain (nopol belum diketahui) yang searah di depannya. Kemudian oleng ke kiri dan menabrak halte," kata Edi dalam keterangan tertulisnya, Jumat (29/7/2022).
Edy mengatakan tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Namun akibatnya, kendaraan yang terlibat dan halte bus di TKP mengalami kerusakan.
Sementara itu, kendaraan truk lain yang terlibat dalam kejadian tersebut langsung meninggalkan TKP. Polisi saat ini masih mendalami kasus tersebut, termasuk penyebab kecelakaan.
"Akibat kecelakaan lalu lintas tersebut, pengemudi mengalami luka serta kendaraan dan halte rusak. Setelah kejadian kendaraan trailer nomor reg (nopol) belum diketahui identitasnya meninggalkan TKP," tuturnya.
Kecelakaan tersebut terekam video amatir warga. Dari rekaman video, terlihat kondisi truk rusak di bagian depan, halte bus juga rusak hingga nyaris roboh. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.