Berdasarkan informasi yang dia dapat, satu di antara empat orang yang diseruduk kerbau itu mengalami luka parah. Dia harus dirawat di RS Mitra Husada.
"Tiga orang lainnya luka ringan dan menabrak dua sepeda motor. Karena khawatir banyak menimbulkan kerugian, kami dari pos Kosambi menghubungi Polsek Teluknaga atas seizin panitia kerbau tersebut dilumpuhkan," jelas dia
Baca Juga:
Sapi Ngamuk di Lampung, Panitia Kurban Muntah Darah Ditendang
Namun, bukannya berhenti mengamuk, kerbau tersebut justru malah semakin menjadi-jadi. Akhirnya hewan itu ditembak dengan peluru tajam.
"Namun tidak sampai mematikan hewan tersebut dan kemudian disembelih di tempat kejadian di jalan perimeter utara pinggir Bandara Soekarno-Hatta," terang Munir. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.