WAHANANEWS.CO, Jakarta - PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya memastikan keandalan pasokan listrik pada gelaran Malahayati Festival 2026 yang berlangsung pada 24–25 Januari 2026 di Ex Hanggar Teras Pancoran, Jakarta Selatan.
Seluruh rangkaian acara berjalan aman, lancar, dan tanpa gangguan kelistrikan, sehingga ribuan pengunjung dapat menikmati pertunjukan dengan nyaman.
Baca Juga:
PLN Perkuat Ekosistem Industri Kreatif dengan Layanan Kelistrikan Andal di Joyland Sessions GBK
Untuk mendukung keandalan pasokan tersebut, PLN menyiagakan satu Unit Gardu Bergerak (UGB) berkapasitas 1.000 kVA dan satu unit _Uninterruptible Power Supply_ (UPS) berkapasitas 300 kVA yang dipantau petugas siaga selama kegiatan berlangsung.
“PLN bangga dapat menjadi bagian dari Malahayati Festival 2026 yang menghadirkan hiburan sehat sekaligus mendorong pertumbuhan UMKM lokal,” ujar General Manager PLN UID Jakarta Raya, Moch. Andy Adchaminoerdin.
Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Lenteng Agung, Yuniar Budi Satrio, menambahkan bahwa kesiapan kelistrikan dilakukan melalui pengamanan berlapis sejak tahap persiapan hingga pelaksanaan acara. Seluruh peralatan dan personel disiagakan untuk memastikan pasokan listrik tetap andal, aman, dan responsif selama festival berlangsung.
Baca Juga:
Untuk Mendapatkan Solusi Kelistrikan Mudah dan Cepat, PLN Sumedang Ajak Masyarakat Gunakan Aplikasi PLN Mobile
“Kami melakukan pengecekan menyeluruh serta menyiagakan petugas di lapangan selama kegiatan berlangsung agar seluruh rangkaian Malahayati Festival 2026 berjalan lancar tanpa gangguan listrik,” tambah Yuniar.
Sekilas Tentang PLN UID Jakarta Raya
PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya adalah salah satu unit di bawah PT PLN (Persero) yang menjalankan fungsi pendistribusian listrik sampai ke pelanggan. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi _Green, Lean, Innovative,_ dan _Customer Focused_ demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. Mengimplementasikan aspirasi tersebut dengan tetap mendukung program Pemprov DKI Jakarta, PLN UID Jakarta Raya melengkapi inisiatifnya melalui Jakarta _Smart Electricity_ (JSE) 3.0 dengan enam pilar: _Smart Services, Smart Business, Smart Infrastructure, Smart Living, Smart Mobility,_ dan _Smart Sustainability_.