WahanaNews.co | Dua warga di Gayo Lues, Aceh, tewas karena tertimbun material longsor. Keduanya terkena longsor ketika melintas di badan jalan lintas kecamatan.							
						
							
							
								"Dua orang meninggal dunia karena hanyut bersama material longsor," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) Ilyas kepada wartawan, Selasa (23/11/2021).							
						
							
								
									
									
										Baca Juga:
										Update Freeport: Bahlil Sebut 7 Pekerja Masih Terjebak
									
									
										
											
										
									
								
							
							
								Kedua korban tewas adalah Fitri (4) dan Adam Aman Tingkem (60). Musibah itu terjadi di Lintas Kecamatan Rikib Gaib dan Pantan Cuaca, Senin (22/11) malam.							
						
							
							
								Satu korban sempat dinyatakan hilang. Pencarian korban dilakukan tim gabungan di sekitar lokasi. Ilyas mengatakan korban ditemukan tewas pagi tadi sekitar pukul 08.00 WIB.							
						
							
							
								Menurutnya, tanah longsor terjadi setelah wilayah tersebut diguyur hujan deras. Pembersihan badan jalan dilakukan dengan menggunakan alat berat.							
						
							
								
									
									
										Baca Juga:
										BMKG Ingatkan Potensi Banjir Bergelombang Puncak Musim Hujan di WIlayah Ini
									
									
										
									
								
							
							
								"Saat ini akses jalan sudah dapat dilalui tapi hujan masih melanda, sehingga dikhawatirkan terjadinya longsor susulan," jelas Ilyas.							
						
							
							
								Selain di Gayo Lues, longsor dan banjir terjadi di sejumlah titik di Aceh Tengah. Material longsor menimbun badan jalan di lintas Takengon-Jagong Jeget dan Takengon-Celala.							
						
							
							
								"Kondisi jalan belum dapat dilalui kendaraan roda dua dan empat," sebut Ilyas. [rin]							
						
					 
					
						Ikuti update 
berita pilihan dan 
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik 
https://t.me/WahanaNews, lalu join.