WahanaNews.co, Sumedang - Pada bulan suci Ramadan, akan identik dengan mudik bagi hampir seluruh masyarakat Indonesia.
Saat ini, banyak pemudik yang memilih menggunakan kendaraan pribadi karena dirasa lebih fleksibel di perjalanan, walaupun memang harus bertarung dengan kemacetan. Namun hal tersebut menjadi memori tersendiri bagi para pemudik.
Baca Juga:
Semangat Sumpah Pemuda, PLN Ajak Gen-B Dukung Penggunaan Transportasi Hijau
Diketahui, dua tahun terakhir populasi pengguna kendaraan listrik atau Electric Vehicle (EV) saat mudik makin meningkat.
Jika dibandingkan dengan kendaraan dengan bahan bakar minyak (BBM), EV dirasakan lebih hemat.
Sebagai gambaran saja untuk EV roda empat konsumsi 1 kWh dapat untuk menjangkau 7 km, sehingga apabila dibutuhkan 300 km jarak yang ditempuh, perlu kurang lebih 45 kWh atau kalau dirupiahkan sebesar Rp 111 ribu.
Baca Juga:
Wujudkan Semangat Hari Sumpah Pemuda, PLN UID Jakarta Raya Gelar Entity Gathering
Jauh lebih hemat jika dibandingkan dengan menggunakan BBM yang harus merogok kocek sebesar Rp. 300.000,- dengan asumsi per liter BBM (Pertalite) untuk 10 km.
General Manager Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan bahwa PLN juga ikut bertransformasi seiring pertumbuhan pengguna kendaraan listrik di masyarakat.
"PLN Distribusi Jawa Barat khususnya telah menyediakan SPKLU juga SPLU yang tersebar di hampir seluruh kantor Unit Layanan," ujar Susi, Jumat (15/3/2024).
Susi juga menambahkan, selain merupakan bentuk layanan berupa fasilitas tempat pengisian kendaraan listrik, SPKLU dan SPLU juga adalah bentuk dukungan PLN akan transisi energi di Indonesia.
"Dengan penyediaan infrastruktur ini, juga adalah bentuk komitmen kami untuk terus mendorong terciptanya energi hijau serta menuju Net Zero Emissions (NZE) di 2060 nanti," tambah Susi.
Sementara itu, Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sumedang Eko Hadi Pranoto menerangkan, SPKLU khususnya di wilayah kerja PLN Sumedang terdapat di beberapa titik lokasi.
"Di kantor Unit Layanan PLN Sumedang total ada 4 titik lokasi SPKLU di Tanjungsari, Sumedang, Majalengka dan Jatiwangi, yang bisa digunakan pengguna kendaraan listrik untuk mengisi daya," ungkapnya.
"Pengguna kendaraan listrik yang hendak mengisi daya di kantor layanan kami, akan dilayani 24 jam, jadi jangan khawatir kapanpun bisa mengisi daya dengan nyaman dan dapat menikmati perjalanan mudik dengan aman" tutup Eko.
[Redaktur: Sandy]