WahanaNews.co | Tokoh masyarakat Haji Zeny Nurzaman menggelar kegiatan Ngubek Kulah di Cihideung Hilir, Ciampea, Kabupaten Bogor, Sabtu (17/6/2023).
Kegiatan yang rutin digelar tiap tahun ini dihadiri ratusan masyarakat mulai dari anak-anak hingga ibu-ibu.
Baca Juga:
Polisi Tangkap Pembuat Situs Domain Judi Online di Bogor
Haji Zeny Nurzaman mengatakan kegiatan Ngubek Kulah ini bertujuan untuk menjaga kekompakan warga agar selalu hidup rukun terhadap satu dengan yang lain.
"Ngubek Kulah ini rutin tiap tahun dilaksakan masyarakat Cihideung Hilir. Sangat positif untuk membentuk kebersamaan sesama warga, serta menjaga silaturahmi," katanya dalam keterangan tertulis kepada WahanaNews.co, Selasa (20/6/2023).
Ngubek kulah tahun ini, kata dia, sedikit berbeda dibanding tahun lalu. Tahun ini siangnya ngubek kulah dan malamnya diisi dengan memancing bersama warga.
Baca Juga:
Polisi Ungkap Truk Ugal-ugalan di Tangerang Bergerak Tak Sesuai Rute
Pada kesempatan itu, Haji Zeny juga memohon doa restu serta dukungan warga untuk dirinya maju jadi calon legislatif (Caleg) DPRD Kabupaten Bogor Dapil IV pada 2024 mendatang dari Partai Nasdem.
“Saya mohon dukungan warga untuk saya maju jadi caleg DPRD Kabupaten Bogor. Dirinya hadir membawa perubahan sehingga masyarakat Kabupaten Bogor lebih maju lagi,” ujar Haji Zeny.
Anita, salah satu warga Cihideung Hilir menyampaikan kalau dirinya sangat senang dengan kegiatan Ngubek kulah karena selain dapat mempererat tali silaturahmi warga, khususnya warga Cihideung Hilir, kegiatan ini juga membuat warga tetap kompak dan tidak mudah diprovokasi oleh siapapun.
"Saya dapat empat ekor ikan saat Ngubek Kulah yang diselenggarakan oleh tokoh masyarakat Cihideung Hilir bapak Haji Zeny Nurzaman. Pokoknya perasaannya senang banget ada kegiatan ini. Jadi ingat masa kecil dulu,” ungkap Anita.
Anita bersama warga Cihideung Hilir juga siap mendukung Haji Zeny Nurzaman menjadi Caleg DPRD Kabupaten Bogor pada tahun 2024 mendatang.
“Haji Zeny adalah orang yang bermasyarakat, serta mempunyai program kerja yang jelas dan sangat dibutuhkan masyarakat,” tutup Anita.
[Redaktur: Zahara Sitio]