WahanaNews.co | Tower Base Transceiver Station (BTS) ambruk dan menimpa dua rumah kontrakan di Kampung Lio RT 002/RW 020, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas.
Rumah kontrakan tersebut dihuni Irma. Sedangkan satu rumah masih belum dihuni. Tower tersebut diketahui milik salah satu provider.
Baca Juga:
47 Tower Apartemen Akan Dibangun untuk Rumah Dinas di IKN
"Peristiwa sekitar pukul 16.10 WIB. Tim langsung ke lokasi kejadian. Tower milik Telkomsel," kata Kabid Pengendalian dan Operasional Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok, Welman Naipospos, Senin (21/3).
Delapan petugas yang datang ke lokasi langsung mengevakuasi tower. Penghuni rumah sudah diselamatkan terlebih dulu dan tidak ada luka.
"Dua rumah kontrakan yang kena. Untungnya di satu unit itu kosong, kemudian di sebelahnya ada penghuninya dua orang dewasa dan dua orang anak tidak ada korban sama sekali," kata Kebakaran dan Penyelamatan DPKP Kota Depok, Tessy Hariyati.
Baca Juga:
Februari 2023, PUPR Targetkan Seluruh Hunian Pekerja Konstruksi IKN Selesai
Pertama Kali Terjadi
Dia mengatakan, belum pernah terjadi peristiwa ini sebelumnya. Tower roboh begitu saja tanpa ada pemicu apapun.
Tessy menyebut peristiwa ini sebagai kecelakaan.
"Ini kecelakaan murni kalau saya melihatnya. Karena saya melihat seperti itu. Karena memang sudah kita lihat ke atas itu kondisi dikembalikan lagi ke maintenance ya," ujar dia.
Soal penyebab robohnya tower, Tessy mengaku tidak mengetahui. Kondisi rumah yang rusak sekitar 70 persen. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.