WahanaNews.co | Rabo (55), menjadi korban tabrak lari oleh mobil Pajero di JL Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.
Akibat kejadian itu, korban disebut alami luka-luka.
Baca Juga:
Diduga Tabrak Lari Septor, Siswa Kelas 4 SD di Sidikalang Dairi Koma
Dilansir dari detikcom, usai ditabrak mobil, Rabo mengalami pendarahan di bagian tangannya. Korban nampak terduduk di trotoar dan terus memegangi tangan kanannya.
Kondisi sepeda yang digunakan pun rusak. Sepeda langsung tergeletak di belakang mobil Pajero. Ban belakang penyok, jok pun patah.
Dari keterangan kerabat korban, Paijo, mengatakan Rabo mengalami luka dibagian tangan dan kaki sobek. Rabo disebut dirawat di Tzu Chi hospital
Baca Juga:
Polisi Selidiki Kasus Tabrak Lari yang Menewaskan Anggota DPRD Ngawi
"Kondisinya sekarang udah ditangani dokter udah dijahit. Tangan sama kaki, sobek," katanya di depan Tzu Chi Hospital, Sabtu (2/7/2022).
Paijo mengatakan kejadian berawal ketika korban hendak pulang setelah bekerja. Dia menyebut korban bekerja di sebuah proyek.
"Pulang kerja, dari proyek mau pulang ke kontrakan," katanya.
Saat ini korban masih menjalani perawatan. Kondisi sepeda korban mengalami kerusakan.
"Sepeda ontel, warna merah, sampai patah, sekarang sepedanya ditaruh di proyek. (Korban) masih dirawat," katanya.
Diberitakan sebelumnya, mobil Pajero menabrak pengendara sepeda. Mobil itu kemudian melaju dan menabrak mobil Alphard. Mobil itu kemudian menabrak tiang lampu penerangan jalan.
Mobil Pajero bernomor polisi B-2526-HB itu menabrak pesepeda dan mobil Alphard bernomor polisi AA-12-LI di Jl Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Sabtu (2/7/2022) sore.
Penyebab kecelakaan tersebut belum diketahui.
Berdasarkan keterangan saksi, kejadian berawal ketika mobil Pajero melaju dari utara ke selatan di Jl PIK 2, Jakut.
Saat tiba di jembatan PIK 2, Pajero menabrak pesepeda. Kemudian, pengemudi Pajero sempat melarikan diri.
"Korbannya (pesepeda) pas naik jembatan. (Pelaku sempat melarikan diri). Dari sana itu ke sini," kata seorang saksi di lokasi.
Saat tiba di depan SPBU seberang Tzu Chi Hospital, mobil Pajero menabrak separator, truk, dan mobil Alphard.
Terlihat mobil polisi mengejar mobil Pajero.
"Nabrak separator di kiri sama nabrak truk sama ada satu mobil juga. Saya di belakangnya persis soalnya," katanya. [gun]