WahanaNews.co | University of Exeter di Inggris membuka program jurusan sihir dan ilmu gaib untuk jenjang S2 atau dikenal atau Master of Arts (MA).
Dalam jurusan itu, mahasiswa diajak untuk menjelajahi sejarah hingga pengaruh sihir terhadap masyarakat dan ilmu pengetahuan di seluruh dunia.
Universitas ini melibatkan banyak pakar untuk menjadi dosennya seperti para ahli sejarah, literatur, filsafat, arkeolog, sosiologi, psikologi, drama, hingga agama jika kuliah di sana.
Baca Juga:
Berencana Studi ke Luar Negeri? Begini Cara Legalisasi Ijazahnya
Jika kamu memiliki rencana melanjutkan S2 di Inggris, tidak ada salahnya kenalan dulu dengan jurusan Sihir dan Ilmu Gaib ini.
Melansir laman exeter.ac.uk, jurusan Sihir dan Ilmu Gaib ini disebut akan membangun keahlian interdisipliner sambil mengeksplorasi minat spesifik kamu dalam sejarah esoterisme, sihir, sihir ritual, ilmu gaib, dan topik terkait yang panjang dan beragam.
Pelamar di Exeter disyaratkan memiliki minimal gelar Honours 2:1 (atau setara internasional) dalam disiplin ilmu sosial atau humaniora.
Baca Juga:
Kemendikdasmen Tetapkan "Hari Belajar Guru", Satu Hari Khusus untuk Pengembangan Diri
Selama ini, Pascasarjana Exeter hanya menerima pelamar yang memenuhi kriteria ini.
Namun, Exeter juga menerima lamaran kamu yang memiliki nilai 2:2 atau setara, berasal dari latar belakang akademis berbeda yang setara dengan tingkat gelar, atau memiliki pengalaman kerja yang relevan.
Siswa juga perlu menunjukkan mereka memiliki tingkat bahasa Inggris yang diperlukan untuk mempelajari prodi ini.
Nilai ujian yang diwajibkan untuk ini termasuk dalam Profil B.
[Redaktur: Zahara Sitio]