Kepala SDN 100711 Batuhula, Purwanti S.Pd, yang disambangi awak media di kantornya menyebutkan, berkat bantuan renovasi PTAR, semangat belajar siswa siswi semakin meningkat. Siswa sangat antusias dan senang, karena kelasnya kembali layak digunakan. Mereka tidak lagi khawatir jika musim penghujan dihantam genangan air.
“Terima kasih atas kepedulian PTAR. Siswa bisa dapat belajar dengan nyaman. Dulu kalau hujan, lantai ruangan akan digenangi air, dikarenakan posisi bangunan sekolah yang jauh dibawah jalan. Belum lagi atap sudah banyak yang bocor,” katanya.
Baca Juga:
Berkah Pemprov Gorontalo: Bantuan Hibah untuk Pembangunan Masjid
Purwanti mengungkapkan, bantuan renovasi tersebut sangat bermanfaat bagi tenaga pendidik dan siswa siswa. Proses belajar mengajar berlangsung dengan nyaman dan sejuk, tanpa kekhawatiran kebanjiran ataupun plafon yang runtuh tiba-tiba.
“Kontruksi bangunan juga sangat bagus. Semoga PTAR senantiasa memberikan perhatian untuk kemajuan dunia pendidikan di Kabupaten Tapanuli Selatan,” pungkasnya.
[Redaktur : Alpredo ]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.