WahanaNews.co | Manajemen J&T Express buka suara soal maraknya penipuan yang mengatasnamakan pihaknya. J&T menyatakan, tidak pernah meminta pelanggan mengunduh aplikasi lewat WhatsApp.
Pelanggan hanya bisa mengunduh aplikasi resmi J&T di Play Store dan App Store.
Baca Juga:
Sambangi Pesantren-Panti Asuhan, Kapolres Nias Bagikan Bingkisan dari Kapoldasu
"Mohon untuk selalu waspada & berhati-hati dengan oknum yang mengatasnamakan J&T Express ya! Sprinter J&T Express TIDAK PERNAH meminta J&T Friends untuk mengunduh aplikasi melalui Whatsapp atau chat. Aplikasi resmi kami hanya ada di App Store dan Play Store dengan nama pencarian 'J&T Express'," tulis manajemen J&T di akun Instagram resminya, dikutip Rabu (7/12/2022).
"Serta mohon selalu berhati-hati dengan modus aktivasi nomor resi/ cetak resi melalui transfer m-banking ataupun virtual account. J&T Express tidak pernah menagihkan biaya tambahan saat proses pengiriman berlangsung," kata J&T.
Pernyataan J&T itu terkait modus penipuan yang viral di media sosial. Di mana pelaku yang mengaku sebagai pihak J&T meminta korban mengunduh gambar paket pesanan korban, lewat aplikasi WhatsApp.
Baca Juga:
Kolaborasi Polres Metro Jakarta Pusat dan Polda Metro Jaya: 500 Paket Bantuan Jakarta Pusat
Setelah korban mengunduh aplikasi tersebut, pelaku mendapat akses ke mobile banking korban dan menguras seluruh saldo di rekening.
"Jika J&T Friends berada di situasi tersebut dan merasa ragu, kamu dapat segera menghubungi call center J&T Express di 021-8066-1888 yang siap sedia #AdaTerusBuatKamu melayani 24 jam!," tutur J&T.
Modus penipuan itu diungkap oleh warganet bernama Evan Abu Muhammad di akun Instagramnya, @evan_neri.tftt. Ia mengunggah tangkapan layar percakapan pelaku dengan korban.