WahanaNews.co, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) turut menyukseskan program Hari Gerakan Satu Juta Pohon dengan melakukan penanaman pohon serentak pada 10 Januari 2024 di berbagai wilayah kerjanya.
Wilayah kerja yang dimaksud mencakup Daerah Operasi, Divisi Regional, Balai Yasa, dan Anak Perusahaan.
Baca Juga:
Enam Orang Tewas dalam Kecelakaan Mobil dengan Kereta Api di Deli Serdang
Aksi penghijauan ruang publik ini secara seremonial dilaksanakan oleh Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo beserta jajaran di Stasiun Rengas, Kab. Lampung Tengah, pada 10 Januari 2024.
Penanaman pohon ini merupakan salah satu upaya KAI dalam mendukung program pemerintah yaitu Gerakan Satu Juta Pohon yang diperingati setiap tanggal 10 Januari.
Penanaman pohon secara serentak ini juga merupakan salah satu bagian dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan KAI melalui program KAI Go Green.
Baca Juga:
KAI Luncurkan Film Pendek Ruang Tunggu, Berceritera Ketertarikan Masyarakat Terhadap Transportasi Kereta Api
Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo mengatakan, program penghijauan melalui penanaman pohon serentak ini ditujukan untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan dapat menangkal polusi udara.
Ia melanjutkan, program penghijauan di Stasiun Rengas tersebut dilakukan dengan menanam 15 pohon keras yang terdiri dari pohon tabebuya, jambu jamaika, dan mangga.
“Program penanaman pohon oleh KAI bukan sekadar tindakan pelestarian lingkungan, tetapi juga sebuah investasi untuk masa depan yang lebih hijau dan berkelanjutan."