WahanaNews.co, Jakarta - PT PLN (Persero) berkomitmen membangun kelistrikan berbasis energi hijau dan infrastruktur pendukung ekosistem kendaraan listrik di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.
Hal ini sejalan dengan amanat Presiden RI Joko Widodo yang ingin membuat IKN menjadi green city.
Baca Juga:
Bahlil Lahadalia Sindir Cak Imin, Lebih Cocok Jadi Wagub Jakarta
Presiden saat mengisi kuliah umum di Kampus Universitas Georgetown, Washinton DC, menegaskan bahwa IKN Nusantara nantinya akan berkonsep serba hijau.
Presiden meminta penghuni IKN nantinya 100 persen wajib menggunakan kendaraan listrik.
"80% akan menggunakan transportasi publik kendaraan listrik dan penghuninya 100% harus menggunakan kendaraan listrik. Sehingga nanti akan menjadi kota yang betul-betul hijau yang layak untuk dihuni bersama-sama," ujar Presiden Jokowi.
Baca Juga:
Anies Kritik IKN Boros, Malah Diserang Balik
Pembangkit listrik di Nusantara juga dirancang ramah lingkungan dengan menggunakan energi hijau.
Jokowi merinci contohnya, pembangkit energi di IKN Nusantara akan menggunakan sumber energi solar atau panas bumi dan juga hydropower atau sumber daya air.
Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan, PLN mendukung keseriusan pemerintah untuk membangun IKN Nusantara dengan konsep kota hutan atau forest city yang pintar, hijau, indah dan ramah lingkungan.