“Kami memastikan proses penormalan distribusi dilakukan secara aman dan bertahap. Keselamatan masyarakat menjadi prioritas utama, sehingga di lokasi yang masih berisiko, penyaluran listrik dilakukan setelah kondisi benar-benar aman,” jelas Darmawan.
PLN juga terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk memastikan instalasi listrik pelanggan dalam kondisi layak sebelum dialiri kembali.
Baca Juga:
Tips Aman dari PLN Saat Musim Hujan dan Cuaca Ekstrem
Langkah ini dilakukan guna mencegah potensi bahaya kelistrikan pascabencana.
“Bagi pelanggan yang listriknya belum menyala, kami terus berkoordinasi di lapangan dan memastikan instalasi pelanggan aman sebelum pasokan listrik kembali disalurkan,” tambahnya.
Dengan sistem kelistrikan utama yang telah pulih dan seluruh gardu induk beroperasi normal, PLN optimistis proses pemulihan distribusi akan terus dipercepat.
Baca Juga:
Gagalkan Peredaran Narkoba, Polresta Jambi Amankan Pelaku Pembawa 602 Gram Sabu
Diharapkan, seiring berjalannya penormalan jaringan hingga ke tingkat konsumen, aktivitas ekonomi, layanan publik, serta kehidupan sosial masyarakat Aceh dapat kembali berjalan secara bertahap dan berkelanjutan.
[Redaktur: Rinrin Khaltarina]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.