Sementara itu, juru bicara kepresidenan Turki Ibrahim Kalin mengatakan pemimpin PKK punya video yang secara terbuka mendukung saingan kuat Erdogan.
"Kami tak merekam ini. Dukungan ini berlangsung selama berbulan-bulan," kata Kalin. Ia lalu menegaskan apa yang ada di video itu nyata.
Baca Juga:
Belanda Bangkit, Menang 2-1 atas Turki di Euro 2024 Berlin
"Pertanyaan yang harus ditanyakan adalah, kader PKK mengeluarkan pernyataan atau tidak," ujar dia.
Menanggapi video tersebut, Kilicdaroglu menuduh Erdogan menggunakan "rekaman palsu" untuk kampanye.
PKK selama ini vokal menentang kehadiran Erdogan dan Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP) di pemerintah Turki.
Baca Juga:
Timnas Turki Menang Melawan Georgia di Euro 2024 Skor 3-1
Partai yang bersekutu dengan PKK, Partai Rakyat Demokratik (HDP), juga meminta publik mendukung Kilicdaroglu.[eta]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.