WahanaNews.co | Untuk pertama kalinya dalam 12 tahun, kapal perang Turki bersandar di Israel pada Minggu (4/9/2022), ketika kedua negara mulai memperbaiki hubungan.
AFP melaporkan bahwa kapal fregat TCG Kemalreis itu bersandar di Pelabuhan Haifa, salah satu markas Angkatan Laut Israel.
Baca Juga:
Belanda Bangkit, Menang 2-1 atas Turki di Euro 2024 Berlin
Juru bicara tentara Israel mengatakan bahwa kapal perang itu bersandar sebagai bagian dari "aktivitas NATO."
Di Ankara, Kementerian Pertahanan Turki menyatakan bahwa fregat itu akan diparkir di Pelabuhan Haifa hingga Selasa (6/9/2022).
Ini merupakan kali pertama kapal Turki berlabuh di Israel sejak 2010 lalu.
Baca Juga:
Timnas Turki Menang Melawan Georgia di Euro 2024 Skor 3-1
TCG bersandar di Pelabuhan Haifa ketika kedua negara mulai merekatkan kembali hubungan mereka yang sempat retak pada 2018.
Saat itu, Turki mengusir duta besar Israel di negaranya sebagai tanda protes karena pasukan negara Zionis itu menewaskan 60 warga Palestina dalam demonstrasi di Jalur Gaza.
Setelah berbagai upaya diplomasi, Israel dan Turki akhirnya sepakat berdamai, puncaknya dengan mengirimkan kembali duta besar untuk masing-masing negara pada 17 Agustus lalu. [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.