Dalam surelnya, pihak Tohoku menyebut, tidak ada penyimpangan di pembangkit nuklir Onagawa pasca-gempa.
Tokyo Electric Power juga mengatakan
sempat memeriksa kondisi pembangkit listrik Fukushima Dai-Ichi yang pernah
rusak akibat gempa besar Maret 2011.
Baca Juga:
Gempa Guncang Jepang, Jumlah Korban Meninggal Bertambah Jadi 6 Orang
Namun, tak ada kerusakan terdeteksi.
NHK menunjukkan rekaman dari dalam biro
Sendai yang menunjukkan sebuah plakat yang digantung di langit-langit bergetar
selama sekitar 30 detik akibat gempa.
Namun, televisi pemerintah itu tidak
melaporkan barang-barang jatuh dari rak atau kerusakan.
Baca Juga:
BMKG Pastikan Tsunami Dampak Gempa Jepang Tak Berdampak ke Indonesia
Gempa tersebut dilaporkan bisa
dirasakan hingga di Tokyo atau sekitar 400 Km dari pusat gempa. Operasional
kereta cepat Shinkansen pun dihentikan. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.