WahanaNews.co | Tiga mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FK UI) yang digawangi oleh Jerome Polin viral di medis sosial dan banyak dibicarakan netizen.
Mereka berjoget mengenakan jas putih dokter dan stetoskop dengan tulisan keterangan,” Mohon maaf, kami sudah berusaha semaksimal mungkin.”
Baca Juga:
Korupsi APD Kemenkes, KPK Ungkap Satu Tersangka Beli Pabrik Air Minum Kemasan Rp60 Miliar
Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik (Karokomyanlik) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi buka suara mengenai konten video pendek mereka.
“Tentunya kita dalam menggunakan media sosial mempunyai batasan, mungkin kalimat ini bagi sebagian orang tidak masalah, namun bagi sebagian orang tentu ini bisa jadi sensitif,” kata Siti dikutip dari Antara, Kamis (2/3/2023).
Keterangan yang disematkan mereka pada unggahan itu, dinilai masyarakat kurang pantas karena dapat menyinggung sejumlah pihak.
Baca Juga:
Kemenkes: Dampak Pestisida Sistemik pada Anggur Muscat Bisa Bertahan Meski Dicuci
Unggahan ini tentu menuai ribuan komentar, beberapa masyarakat mengasumsikan kalimat itu biasa diucapkan dokter kepada keluarga pasien ketika tidak berhasil menyelamatkan nyawa pasien.
Siti mengatakan, bila tujuan dari konten tersebut untuk bukan untuk memotivasi para dokter, melainkan menyinggung pihak tertentu, maka langkah itu tidak bijak.
“Bila tidak ada tujuan yang jelas membuat konten seperti itu, maka ini langkah yang tidak tepat dan sensitif, seharusnya tidak dilakukan,” ujarnya.