WahanaNews.co | Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad
Riza Patria, mengatakan, terjadi peningkatan infeksi varian
Covid-19, termasuk yang terbaru, Kappa
(B.1617.1), di ibukota.
Ia meminta warga tetap beraktivitas di
dalam rumah, sebab dianggap tempat teraman.
Baca Juga:
Serius Atasi Banjir DKI, Rano Karno Kerahkan 1000 Personel Untuk Keruk 13 Aliran Sungai
Satu kasus Kappa telah ditemukan di Jakarta, menurut
pemaparan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, pada Selasa (29/6/2021).
Selain itu, Anies
juga mengumumkan temuan varian lain, yakni 11 kasus Alpha (B.1.1.7) dan lima kasus Beta
(B.1.351).
Temuan varian baru ini jadi sorotan,
terutama Kappa, sebab baru di
Indonesia.
Baca Juga:
Banjir Setinggi 120 Cm Rendam Pondok Karya (Jaksel)
Varian Kappa berasal dari strain
yang sama dengan varian Delta
(B.1.617.2), berkode B.1.617.
Beda dari Delta, Kappa belum
termasuk VoC (variants of concern)
atau kelompok yang jadi perhatian khusus Badan Kesehatan Dunia (WHO).
Kappa yang ditemukan pertama kali di India
masih tergolong Variants of Interest
(VoI).