1. Pantau Kesehatan Hewan Peliharaan
Hewan peliharan dapat menjadi ancaman bagi keluarga Anda jika tidak dijaga kesehatannya. Untuk itu, Novie menyampaikan bahwa langkah pertama mencegah virus mematikan tersebut adalah memastikan anjing atau kucing peliharaan dalam kondisi sehat.
Jangan lupa juga untuk melakukan vaksinasi rutin bagi hewan peliharaan Anda, ya!
Baca Juga:
Pemprov Banten Gelar Vaksinasi Rabies Gratis 100 Dosis Peringati HUT ke-24
2. Cuci Luka dengan Air Mengalir
Apabila terlanjur mendapat gigitan dari hewan yang berisiko terjangkit rabies, segeralah mencuci lukanya dengan sabun dan air mengalir selama 15 menit.
Sementara itu, mencuci dengan air di dalam wadah sangat tidak dianjurkan karena virus dapat berkutat di dalamnya.
“Saat ada orang tergigit, penanganannya harus tetap tenang. Cuci luka dengan air sabun atau detergen di bawah air mengalir selama 10-15 menit supaya virus ikut terbawa keluar,” kata Novie.
Baca Juga:
DPKP Kotim Gelar Vaksinasi Rabies Gratis Sambut World Rabies Day 2024
3. Melapor ke Petugas Medis
Meskipun luka yang disebabkan oleh gigitan hewan berisiko rabies sudah dicuci, lebih baik lagi bila Sobat Medcom segera melapor ke Puskesmas atau rumah sakit terdekat.
Biarkan dokter melakukan pemeriksaan dan memberikan penanganan medis jika memang diperlukan.