WahanaNews.co | Mengganti handuk perlu dilakukan dengan rutin untuk menjaga kesehatan penghuni rumah. Karena berada di tempat lembab seperti kamar mandi, handuk sangat rentan menjadi sarang bakteri dan kuman.
Untuk menjaga handuk tetap bersih, Anda perlu mencucinya secara berkala. Namun, handuk yang sering dicuci bisa menyebabkan kain rusak, sehingga harus diganti.
Berikut ini beberapa tips yang mengharuskan Anda segera mengganti handuk:
1. Handuk mulai kasar
Baca Juga:
4 Tips Mengajarkan Anak untuk Berbagi yang Bisa Orang Tua Terapkan
Jika handuk sudah mulai kasar dan tidak lagi mengembang itu merupakan indikator yang jelas bahwa handuk telah digunakan terlalu lama, maka Anda perlu mengganti dengan yang baru.
Handuk yang sudah lama dan terlalu sering dicuci pun akan membuat gatal pada kulit.
2. Handuk tidak lagi menyerap
Baca Juga:
4 Tips Memulai Obrolan Menyenangkan Bersama Pasangan
Handuk yang telah lama digunakan sudah tidak efektif lagi dalam kegunaannya. Jika handuk tidak bisa menyerap air dengan sempurna maka handuk itu sudah tidak berguna lagi, maka waktunya Anda ganti dengan yang baru.
3. Handuk robek dan berjumbai
Handuk yang telah robek dan rapuh merupakan tanda yang sangat jelas, maka sudah waktunya Anda mengganti dengan yang baru.
Segala jenis kerusakan pada material itu berarti sudah waktunya Anda untuk mengganti handuk.
4. Handuk berbau tidak sedap
Jika handuk tetap bau meski telah berulang kali di cuci, itu merupakan tanda sudah tidak baik untuk digunakan, karena sudah rusak dan menyimpan banyak kuman akibat kelembaban.
Untuk itu pastikan Anda menyimpan handuk dengan baik agar tetap kering.
5. Handuk sudah digunakan beberapa tahun
Handuk yang digunakan selama bertahun-tahun telah menyimpan banyak bakteri dan kualitas kegunaannya pun sudah tidak sempurna lagi.
Menurutnya, mengganti handuk kamar mandi baiknya setiap dua hingga lima tahun sekali, dan untuk handuk dapur dan waslap diganti setiap satu hingga dua tahun sekali.
[Redaktur: Zahara Sitio]