"Kalau yang sudah booster nggak usah tes, jadi memudahkan agar nanti di perjalanan mudik juga bisa baik," ucapnya.
Terkait teknis pengecekan syarat mudik itu, Budi mengatakan akan dilakukan melalui aplikasi PeduliLindungi saat pemudik menaiki kendaraan umum.
Baca Juga:
Cara Mengisi E-HAC untuk Perjalanan Mudik Lebaran 2022
Sementara bagi pemudik dengan kendaraan pribadi, lanjut dia, akan dilakukan pemeriksaan secara acak di jalur-jalur mudik.
Ia menambahkan pelonggaran pelaksanaan mudik ini tidak terlepas dari keinginan Presiden Joko Widodo yang mengharapkan umat Muslim di Indonesia bisa merayakan Ramadhan dan Idul Fitri mendekati normal.
"Alhamdulillah kondisinya juga memungkinkan, sehingga beliau (Presiden RI) mengambil keputusan untuk memberikan kesempatan yang luas kepada umat Islam agar bisa melakukan ibadah Ramadhan dan juga merayakan Idul Fitri dengan sebaik-baiknya," katanya. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.