WahanaNews.co, Padang Pariaman - Memasuki hari ketujuh, polisi belum berhasil mengungkap misteri pembunuhan Nia Kurnia Sari (NKS), gadis penjual gorengan keliling kampung di Kayu Tanam, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat. Polisi mengaku sudah mengantongi nama terduga pelaku namun belum menangkapnya.
Kepala Bidang Humas Polda Sumatera Barat Komisaris Besar Dwi Sulistyawan mengatakan terduga pelaku ini mengenal jalur pelariannya sehingga sulit ditangkap.
Baca Juga:
Tersangka Pelaku Pembunuh Wanita Dalam Lemari di Jambi Ditangkap Polisi
"Terduga pelaku sangat mengenal medan di sini. Jadi dia bisa dengan mudah melarikan diri, sementara personel kita belum mengenal medan," kata Dwi Sulistyawan kepada wartawan, Sabtu (14/9).
"Ya, kita memang memiliki kendala untuk bisa mengamankan terduga pelaku itu," katanya.
Ia mengungkapkan bahwa terduga pelaku saat ini masih terus diburu. Ia berharap terduga pelaku bisa ditangkap secepatnya.
Baca Juga:
Kasus Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan, Polisi Tetapkan Tersangka Baru
Ia menyebut, Polda Sumbar bersama Polres Padang Pariaman telah membentuk tim khusus. Termasuk berkoordinasi dengan seluruh polres di bawah jajaran Polda Sumbar.
"Untuk melakukan upaya mempersempit kemungkinan terduga pelaku ini melarikan diri keluar," katanya lagi.
Tim khusus Polda Sumbar dan Polres Padang Pariaman maupun tim K-9 sampai hari ini terus melakukan pencarian terhadap terduga pelaku pembunuhan terhadap korban Nia.