WahanaNews.co | Organisasi kemasyarakatan (ormas) 234 Solidarity Community (SC) laksanakan musyawarah nasional (munas) perdana.
Ketua Dewan Pembina DPP 234 SC Japto Soelistyo Soerjosoemarno menyebut pihaknya fokus pada pendekatan seni budaya dan olahraga untuk menyatukan silaturahmi antarkader.
Baca Juga:
Terpilih Jadi Ketua Persatuan Golf Indonesia, Japto Soerjosoemarno Menang Lawan Bendum Nasdem Ahmad Sahroni
Awalnya, Japto menjelaskan bahwa 234 SC merupakan ormas yang terdiri dari banyak pengurus organisasi lain.
Organisasi itu, lanjut Japto, berasal dari organisasi hobi, hingga seni dan budaya.
"Organisasi ini yang saya tahu, bahwa di dalam ini terdiri dari banyak pengurus organisasi-organisasi lain. Ada organisasi hobi, profesi, olahraga, seni dan budaya," kata Japto kepada wartawan saat konferensi pers pembukaan acara Munas 234 SC, Sabtu (17/9/2022).
Baca Juga:
Merangkul Semua Orang, Japto Soerjosoemarno Digadang Menpora dan Gading Martin Jadi Ketua Persatuan Golf Indonesia
Dia mengatakan 234 SC merupakan suatu komunitas yang mengikat solidaritas setiap generasi milenial Indonesia dan masyarakat Indonesia pada umumnya.
Japto kemudian menjelaskan program-program yang dijalankan oleh 234 SC.
Dia menyebut salah satu program itu adalah program bela negara.