WahanaNews.co | Pesulap Merah kini banyak menghadapi laporan somasi terkait kontennya yang membantah keampuhan para dukun termasuk jimatnya.
Rudi Salim siap memberikan bantuan hukum kepada pemilik nama asli Marcel Radhival itu jika nantinya ada laporan yang diproses oleh polisi
Baca Juga:
Catat Ya, Pesulap Merah Bakal Duel dengan Habib Jindan di Ring Tinju
"Saya yakin, somasi atau laporan yang nantinya jika diproses, saya dari corporate akan memberikan perlindungan hukum dan kuasa hukum jika hal itu terjadi," kata Rudi Salim saat ditemui di kawasan Pluit, Jakarta Utara, Jumat (2/9/2022).
"Saya cukup yakin, laporan-laporan yang ada itu tidak berdasar dan tidak bisa dibuktikan, sehingga saya cukup yakin untuk berinvestasi di perusahaan beliau," ujarnya melanjutkan.
Sebelumnya, Rudi Salim memutuskan berinvestasi kepada Marcel Radhival dengan me-rebranding perusahaan digitalnya menjadi Pesulap Merah Production.
Baca Juga:
Rumah Pesulap Merah Sering Diteror
Adapun alasan Rudi Salim berinvestasi kepada Pesulap Merah karena ia melihat adanya potensi dalam diri Marcel Radhival.
"Saya melihat ada banyak potensi dalam Pesulap Merah," ujar Rudi Salim.
"Sulap dan magic show pakor lagi. Marcel sukses membuat image lain yang semula untuk hiburan, Marcel dengan ilmu merahnya berhasil memberikan edukasi," sambungnya.
Dengan adanya investor, Marcel Radhival mengaku senang dengan hal tersebut karena ia dapat mengeksplorasi diri lebih jauh.
"Saya pribadi dengan adanya investasi aku lebih ke arah bisa belajar hal baru untuk kedepannya. karena saya suka mempelajari hal baru yang belum pernah aku pelajari," ucap Marcel Radhival.
"Dari apa yang pak Rudi Salim ceritakan, ini menarik dan saya memutuskan untuk konsisten belajar hal baru tersebut," sambungnya.
Sebelumnya, Rudi Salim sudah melakukan kerjasama dengan Sule, Deddy Corbuzier hingga Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Pesulap Merah menjadi konten kreator teranyar yang melakukan kerjasama dan mendapatkan investasi dari Rudi Salim. [rin]