WahanaNews.co | Presiden Joko Widodo ngobrol panjang dengan CEO Tesla, Elon Musk, mengenai proyek besar SpaceX.
Jokowi bahkan sempat berkeliling selama satu jam di pabrik roket yang berlokasi di Boca Chica, Amerika Serikat, tersebut.
Baca Juga:
Elon Musk Beberkan Alasan Tangguhkan Akun X Pemimpin Tertinggi Iran
"Urusan teknologi saya kira memang Elon super jenius," kata Jokowi dalam video berdurasi 4 menit yang diunggah di YouTube Sekretariat Presiden di Jakarta, Minggu malam, 15 Mei 2022.
Jokowi berujar ia dan Elon Musk mendiskusikan kerja sama untuk proyek-proyek yang akan datang. Perbincangan itu tak hanya berkaitan dengan Tesla.
Adapun dalam persamuhan ini, Jokowi mengundang Elon Musk untuk datang ke Indonesia. Menurut Jokowi, pembeli saham Twitter tersebut sangat tertarik untuk segera datang ke Tanah Air.
Baca Juga:
Agar Elon Musk Buka Kantor X di RI, Kominfo Atur Strategi
"Saya sampaikan untuk datang (ke Indonesia)," kata Jokowi.
Adapun Elon Musk mengatakan sangat tertarik dengan masa depan Indonesia. Indonesia, tutur dia, terlihat sangat optimistis dan memiliki energi positif.
"Saya rasa Indonesia memiliki potensi yang besar dan saya rasa kita melalui Tesla dan SpaceX akan mencoba beberapa kerja sama dengan Indonesia," ujar Elon.
Elon Musk berniat datang ke Indonesia pada November 2022 mendatang. Dia berterima kasih kepada Presiden Jokowi atas undangan tersebut.
Presiden Joko Widodo alias Jokowi berbincang dengan CEO Tesla, Elon Musk, mengenai proyek besar SpaceX. Jokowi sempat berkeliling selama satu jam di pabrik roket yang berlokasi di Boca Chica, Amerika Serikat, tersebut.
"Urusan teknologi saya kira memang Elon super jenius," kata Jokowi dalam video berdurasi 4 menit yang diunggah di YouTube Sekretariat Presiden di Jakarta, Minggu malam, 15 Mei 2022.
Jokowi berujar ia dan Elon Musk mendiskusikan kerja sama untuk proyek-proyek yang akan datang. Perbincangan itu tak hanya berkaitan dengan Tesla.
Adapun dalam persamuhan ini, Jokowi mengundang Elon Musk untuk datang ke Indonesia. Menurut Jokowi, pembeli saham Twitter tersebut sangat tertarik untuk segera datang ke Tanah Air.
"Saya sampaikan untuk datang (ke Indonesia)," kata Jokowi.
Adapun Elon Musk mengatakan sangat tertarik dengan masa depan Indonesia. Indonesia, tutur dia, terlihat sangat optimistis dan memiliki energi positif.
"Saya rasa Indonesia memiliki potensi yang besar dan saya rasa kita melalui Tesla dan SpaceX akan mencoba beberapa kerja sama dengan Indonesia," ujar Elon.
Elon Musk berniat datang ke Indonesia pada November 2022 mendatang. Dia berterima kasih kepada Presiden Jokowi atas undangan tersebut.
Momen Elon Musk Kenakan Kaus Rp 400 Ribu
Elon Musk terlihat santai mengenakan kaus apparael SpaceX saat bertemu dengan Jokowi di Boca Chica. Momen itu menyita perhatian warganet, sebab harga kaus yang dikenakan Elon Musk tak sampai Rp 500 ribu.
Dikutip dari situs resmi SpaceX, Shop.spacex.com, kaus berwarna hitam dengan gambar astronaut yang dipakai Elon Musk dilego US$ 30 atau sekitar Rp 439 ribu (kurs Rp 14.665). Kaus Elon Musk adalah satu dari banyak koleksi yang dipajang di situs SpaceX. Kaus itu bernama Men's Startman T-shirt.
Penampilan Elon Musk pun terlihat kontras dengan Jokowi yang mengenakan kemeja putih formal dipadu celana hitam kain. Ini adalah kali kedua Elon Musk mengenakan pakaian santai saat bertemu dengan delegasi atau pejabat Indonesia.
Saat bertemu dengan Menteri Koordiantor Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan beberapa waktu lalu, Elon Musk mengenakan kaus dengan warna senada. Kaus itu dijual di situs Shop.tesla.com dengan harga Rp 439 ribu. [qnt]