WahanaNews.co | Keluarga Herman Muji Susanto membantah cerita Tiko, pria muda yang tinggal di rumah mewah terbengkalai bersama ibunya, Eny, di bilangan Cakung, Jatinegara, Jakarta.
Keluarga Muji Susanto menyebut Bu Eny lah yang selingkuh. Mereka juga mengungkapkan bahwa Bu Eny yang meninggalkan ayah Tiko, lantaran usahanya sudah bangkrut, melansir dari kanal YouTube Pratiwi Noviyanthi, Minggu (8/1/2023).
Baca Juga:
Aksi Arogansi di SCBD: Polda Metro Jaya Minta Maaf ke Lachlan Gibson, Siap Evaluasi Total
Sementara itu, Ika, cucu pertama dari suami Ibu Eny juga membongkar kisah masa lalu menurut versinya.
Ika menyebut bahwa Bu Eny sempat memiliki hubungan gelap di belakang suaminya, sehingga perusahaan sang ayah diduga jadi bangkrut dan tak terurus.
"Saya tidak tahu persisnya seperti apa, tapi denger-denger Ibu Eny selingkuh dari eyang saya."
Baca Juga:
Lengkap Penderitaan ! Jalan Rusak Sampah Menumpuk Tepat dibelakang Telkom Kota Perdagangan
"Saya tidak tahu pasti entah perusahaan itu bangkrut karena dia sendiri, apa karena tidak bisa mengurus," ungkap Ika.
Bahkan keluarga besar Herman Muji Susanto mengatakan jika Bu Eny lah yang mengusir eyangnya dari rumah mewah.
"Orang mamanya yang usir eyang saya dari rumah, seandainya mungkin berita itu benar."
"Kita tidak sejauh ini mengotak-atik si Tiko, yang kita punya urusan ini dia sudah menceritakan hal yang tidak benar, itu saja," tegas Ika.
Sehingga keluarga besar keberatan dengan statement dari Tiko terkait pengakuan ditinggal ayah hingga membuat ibunya depresi.
Pihak keluarga ayah Tiko mengaku tak kasihan dengan keluarga Bu Eny dan menyayangkan banyak orang yang malah jadi berempati.
"Kami keberatan, cerita yang sebetulnya bukan yang dibuat-buat. Dramatis dengan kesedihan, keterpurukan dengan rumah yang tidak terurus.Kalau opini masyarakat sampai bilang kasihan atau apa kami enggak kasihan," ungkap Ika.
"Karena dia ini ditinggalin banyak fasilitas yang ada, perabotan masih ada, rumah besar, secara logika tidak masuk akal," imbuhnya.
Ika menyebut jika kehidupan Bu Eny tak sepenuhnya kesusahan seperti apa yang dikatakan Tiko.
Sebab kala itu Herman Muji Santoso meninggalkan banyak barang dan rumah besar kepada Bu Eny.
"Sebenernya mereka tuh enggak terpuruk, bayangi aja dia ditinggalkan rumah gede, ditinggalkan perusahaan."
"Harusnya dia bisa menggunakan peninggalan itu. Mungkin dia sampai depresi karena dia ini sudah tidak punya apa-apa."
"Karena zaman dia muda itu orangnya sombong dan angkuh.Merasa dia ini orang yang tajir melintir, seperti itu," lanjut Ika.
Diketahui jika suami Bu Eny sudah belasan tahun meninggalkan istri dan anaknya di rumah mewah terbengkalai.
Bu Eny mengalami depresi lantaran bercerai dengan sang suami sejak tahun 2011 silam dan disebut membawa semua harta benda rumahnya. [eta]