WahanaNews.co | Menpora RI Zainudin Amali dan Menteri BUMN RI Erick Thohir bertemu dengan Presiden FIFA Gianni Infantino di Qatar sebelum final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis, Minggu (18/12).
Dalam kesempatan itu, topik yang menjadi perbincangan mereka adalah perkembangan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
Baca Juga:
Ultimatum Keras Setelah Kekalahan Telak Timnas dari Jepang, Erick Thohir Ancam Mundur dari PSSI
"Pertemuan Pak Menpora Zainudin Amali dan Presiden FIFA Gianni Infantino, membahas persiapan Piala Dunia U-20 di Indonesia tahun depan, agar berjalan dengan baik. Gianni Infantino mendukung permintaan Presiden Jokowi untuk memaksimalkan penyelenggaraan kegiatan ini," tulis Erick melalui Instagram.
Piala Dunia U-20 2023 dijadwalkan berlangsung pada 20 Mei sampai 11 Juni.
Turnamen ini akan berlangsung di enam stadion yakni GBK, Jakabaring, Si Jalak Harupat, Manahan, Gelora Bung Tomo, dan Kapten I Wayan Dipta.
Baca Juga:
Menteri BUMN Angkat Kembali Darmawan Prasodjo sebagai Dirut PT PLN
Stadion menjadi salah satu aspek yang diperhatikan jelang gempita bola dunia tingkat junior tersebut seiring dengan jadwal Piala Dunia U-20 yang semakin dekat.
Mengacu regulasi kejuaraan Piala Dunia U-20 yang dikeluarkan FIFA, stadion yang digunakan harus steril setidaknya 14 hari sebelum pertandingan perdana. Namun terdapat kesepakatan awal yang menyebut GBK perlu dikosongkan selama enam bulan sebelum acara.
Jika GBK harus steril selama enam bulan, beberapa acara hiburan seperti konser BLACKPINK yang dijadwalkan bergulir 11 dan 12 Maret 2023 terancam keberlangsungannya. Begitu juga dengan Raisa yang akan konser pada 25 Februari 2023.