WahanaNews.co | Kepala Kantor Staf
Presiden (KSP),
Moeldoko, menerima suntikan vaksin Covid-19 Vaksin Nusantara.
Ia disuntik langsung
oleh inisiator Vaksin Nusantara yang juga mantan Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto.
Baca Juga:
Viral Remaja Bisa Berjalan Usai Vaksin Nusantara, Pakar IDI Buka Suara
Moeldoko mengunggah momen
vaksinasi tersebut di akun Instagram
pribadinya.
Ia mendapat suntikan
Vaksin Nusantara di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD)Gatot
Soebroto, Jakarta.
"Hari ini, saya menerima suntikan vaksin
Nusantara untuk mencegah penularan Covid-19 dari Letjend (Purn.) Terawan Agus
Putranto di RSPAD Gatot Soebroto," kata Moeldoko dalam akun Instagram-nya, @dr_moeldoko, Jumat (30/7/2021).
Baca Juga:
RSPAD: Tim Peneliti Cek Soal Kabar Penerima Vaksin Nusantara Bisa Berjalan Kembali
Vaksin Nusantara yang
menggunakan metode dendritikdisebut Moeldokoberbahan dasar dari sel
darahnya sendiri.
Sel tersebut diambil
dari tubuh Moeldoko untuk diproses di laboratorium.
Setelah itu, sel darah
tersebut akan kembali disuntikkan ke dalam tubuh Moeldoko.
Mantan Panglima TNI itu
mendukung penggunaan Vaksin Nusantara.
Moeldoko menyebut, ia mendukung produk anak bangsa.
"Sebuah inovasi dari anak bangsa untuk
berperan serta dalam mengatasi pandemi Covid-19. Biarlah saya ikut mencoba dulu
sebagai dukungan pada kerja keras anak bangsa," ucapnya.
Ia berharap dukungan ini
tidak diasumsikan macam-macam.
Vaksin Nusantara digagas
oleh mantan Menteri Kesehatan,
Terawan Agus Putranto,
dan sejumlah peneliti.
Vaksin ini kerap menuai
kontroversi karena tak melalui tahap penelitian yang berlaku.
Vaksin ini juga
mengantongi izinpenggunaan darurat dari BPOM.
Pemerintah dan DPR
beberapa kali cekcok soal dukungan negara terhadap Vaksin Nusantara.
Hingga saat ini, vaksin
tersebut belum mendapatkan legalitas untuk dipakai penanganan Covid-19.
Meski begitu, beberapa
pesohor telah menerima vaksin tersebut.
Selain Moeldoko, ada
nama Aburizal Bakrie, Gatot Nurmantyo, Hendropriyono, Anang
Hermansyah, Ashanty, dan 40 orang anggota DPR RI. [qnt]